Date Post :2024-07-17 09:31:55

Gambaran Kelainan Refraksi Dengan Nilai Pelajaran Matematika Pada Siswa Kelas 5 Dan 6 SDN Pondok Cabe Ilir 02 Tahun 2023

Abstract
Penglihatan adalah bagian penting dari segala aspek kehidupan , salah satunya pendidikan. Lingkungan sekolah merupakan salah satu faktor pemicu yang dapat menyebabkan penurunan tingkat ketajaman penglihatan pada anak, tujuan pada penelitian ini adalah untuk mengetaui hubugan kelainan refraksi dangan prestasi belajar siswa kelas 5 dan kelas 6 di SDN Pondok Cabe Ilir 02. Pada penelitian ini penulis menggunakan jenis penelitian kuantitatif. Tempat penelitian dilakukan adalah di SDN Pondok Cabe Ilir 02 Kecamatan Pamilang. Sampel yang digunakan pada penelitian adalah siswa kelas 5 dan kelas 6 SDN Pondok Cabe Ilir 02. Metode pengumpulan data data yang digunakan pada penelitian ini adalah kuisioner dan nilai rapor matapelajaran matematika selama dua tahun terakhir. Dari total 30 sampel yang terdiri dari 12 orang laki-laki dan 18 orang perempuan, dan didapatkan sebanyak 18 orang (60%) mengalami kelainan refraksi miopia, dan sebanyak 12 orang (40%) mengalami kelainan refraksi astigmatisme. Didapatkan dari hasil uji hipotesis nilai t diketahui sebesar 6.743 > 1.703, maka isimpulkan bahwa adanya pengaruh terhadap variabel kelainan refraksi (X) dengan variabel prestasi belajar siswa (Y).

keywords
kelainan refraksi, prestasi belajar, siswa

URL

Refrensi
Buku Ajar Ilmu Kesehatan Mata. (2013). Surabaya: Airlangga University Press (AUP); Hermawan, I. (2019). Metodologi Penelitian Pendidikan Kuantitatif, Kualitatif Dan Mixed Method . Kuningan: Hidayatul Quran Kuningan; Moh. Zaiful Rosyid, S. M. (2019). PRESTASI BELAJAR. Malang: Literasi Nusantara; Muhammad Fathurrohman, S. (2012). belajar & pembelajaran. Yogyakarta: Teras; Mulyana, D. (2001). Bagian Ilmu Penyakit Mata. Bandung: RS. Mata Cicendo; Novalinda, R. (2022). Pengembangan Model Pembelajaran Problem Based Learning Dengan Metode Case Study Pada Mata Kuliah Klinik Refraksi. klaten: Lakeisha; Nugraha, D. A. (2018). Asuhan Keperawatan Pada Pasien Dengan Gangguan Sistem Penglihatan. Yogyakarta: Pustaka Baru; Porter, D. (2022). Farsightedness: What Is Hyperopia? https://www.aao.org/eye-health/diseases/hyperopia-farsightedness; Prieharti, d. Y. (2016). 45 Penyaki Mata. Yogyakarta: Rapha Publishing; Richard Simon Ratanna, L. M. (2014). KELAINAN REFRAKSI PADA ANAK DI BLU RSU PROF. Dr. R.D. KANDOU; https://ejournal.unsrat.ac.id/v3/index.php/eclinic/article/view/5102/4620. Sudjana, N. (2010). Dasar-Dasar Proses Belajar Mengajar. Bandung: Sinar Baru Algensindo; Sugiono. (2017). Metodologi Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: alfabeta; Syah., M. (2002). Psikologi Dengan Pendekatan Baru. Bandung,: PT Remaja Rosdakarya; Turbert, D. (2022). Nearsightedness: What Is Myopia? https://www.aao.org/eyehealth/diseases/myopia-nearsightedness.