Date Post :2022-11-16 03:07:33

Pengaruh kebiasaan pemakaian gadget terhadap terjadinya myopia pada remaja di Optik Seis Pejaten Village tahun 2020

Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Pengaruh Kebiasaan Pemakaian Gadget Terhadap Terjadinya Myopia Pada Remaja di Optik Seis pejaten Village Tahun 2020 yang diambil oleh penulis. Analisis ini menggunakan variabel independen yaitu Kebiasaan Pemakaian Gadget. Variabel dependennya adalah Kelainan Mata (Terjadinya Myopia). Sampel penelitian ini adalah auditor yang bekerja pada Optik Seis Pejaten Village. Sampel dilakukan dengan metode Nonprobability Sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner disebarkan menggunakan googleform ke semua Konsumen Remaja Optik Seis Pejaten Village. Metode statistik menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, analisis regresi linear sederhana, dengan pengujian hipotesis uji statistik t. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa seluruh instrumen pernyataan dinyatakan valid, karena nilai korelasi (rhitung) > (rtabel). Berdasarkan tabel output “Reliability Statistics” diketahui reliabilitas rhitung variabel X sebesar 0.634 > 0.60, dan nilai rhitung variabel Y sebesar 0.623 >0.60 , maka dapat disimpulkan bahwa butir soal secara keseluruhan reliabel. nilai signifikasi data pada penelitian ini sebesar 0.062 > 0.05, maka dapat dinyatakan data penelitian ini berdistribusi normal.

keywords
Kebiasaan Pemakaian Gadget, Kelainan Mata

URL

Refrensi
-